Monday, November 11, 2013

Hikmah

saat kau mengenali dosa.
kemudian kau malah terjerambab disana.
sebenarnya tuhan hanya ingin mengajarkan mu.
bahwa kelak bertahan untuk menghindari nya lebih baik,
daripada kau pura pura tak melakukan nya.

saat kau asyik menikmati maksiat.
tuhan sebenarnya bukan pura-pura lupa.
dia hanya ingin melihat hamba nya yang telah tersihir oleh bingar dunia.
dan Dia sabar menanti hamba nya untuk kembali.
walau kadang harus di tebus sakit dan luka.

Selamat Berpisah

Apa memang kita di pertemukan hanya untuk mengembalikkan kita pada kesunyian abadi.

Apa kau hadir hanya untuk mencoba membiasakan ku tak mati saat sunyi tiba kembali?

Atau apa kau hadir mencoba untuk mengenalkan ku pada arti kesunyian lain yang tak pernah ku mengerti?

dengarlah!

aku takkan mati hanya karena sepi bahkan sunyi.

tapi sungguh perpisahaan ini terasa pekat menyelimuti.

menyelimuti mimpi mimpi yang belum sempat kita tuai.

Mimpi-mimpi yang dulu hendak kita capai.

yang kini harus di tinggalkan dan mungkin mustahil baginya kembali.


Selamat Berpisah.

Monday, October 14, 2013

Ambisi 1


Ambisi 1 ( Piala yang sudah tersentuh)

dulu inget banget.
itu sekitar tahun 2000 di Universitas Islam Jakarta.
saat gue kelas 1 SD guru-guru menyuruh gue buat ikut serta dalam lomba gambar di kampus itu.
saat itu gue dengan polos nya pun mengiyakan ajakan itu.

saat itu dari kelas 1 sendiri di wakili oleh 2 orang. gue dan temen cewek gue Fitri.

yaa untuk menuju kampus di sana. gue yang di temenin ayah pergi bareng naik mobil keluarga nya fitri, fitri saat itu ditemani lengkap oleh kedua orang tua nya.

Saat itu mulai lah lomba gambar tersebut. Ternyata lomba gambar tersebut adalah coping picture atau meniru gambar yang sudah ada. Jadi kertas gambar dan alat warna sudah di sertakan oleh panitia.

tak ada kesulitan buat gue, untuk mengcoping gambar tersebut. Bahkan gue selesai paling awal dalam lomba tersebut. serius.

Sunday, August 18, 2013

POSKO LEBARAN 2013

Terima kasih buat semua yang udah tergabung dalam posko lebaran 2013. terima kasih buat achi yang udah membawa gue ke tempat yang gak pernah gue bayangin sebelumnya. nya terima kasih buat keakraban, kebersamaan, dan kekeluargaan yang telah kalian persembahkan. makasih buat kegokilan dan ketaplakkan masa Fachri, ketegasan dan pasien terapis kedua, Mba heni, kejujuran dan ketegasan dari pak Yos dan mba Tini, keramahan yang di berikan mba Lina, kelucuannya pak Jamal.

buat anak anak posko.

makasih Anjar buat ketawa tawa nya. makasih buat semua info tentang kereta nya dari David. curhat dan share nya buat Achi dan Ninda. buat sabeum, vokalis, dan si bibir lemes kayak mak mak kontrakan Rika. makasih guys will miss you a lot.


Tuesday, August 6, 2013

EROS & THANATHOS

CINTA

Thanatos: hey Eros jabarkan aku apa itu cinta?

Eros:................

Thanatos: hey aku bertanya! mengapa kau malah diam?

Sunday, August 4, 2013

Sebuah Kenyataan

sejujur nya gue masih shock sama pernyataan lo buat gak mau ngelanjutin lagi kisah kita. entah saat itu gue emang berpikir buat segera kembali sama lo, gue mikir gimana cara nya biar lo gak ngerasa di beri harapan kosong. yaa akhirnya gue ngeberaniin diri gue buat ngejatuhin harga diri gue buat berharap lo kembali lagi. tapi entah apa yang bikin lo jadi ragu. dan mengakhiri lagi kisah ini. sedih? hmm mgkn. galau? bisa jadi. bingung? yaa gue jadi bingung. entah apa yang ada di pikiran lo. gue gak mau berspekulasi. tapi sepulang kerja tadi gue dengerin MP3 di dalem bus way. dan terputarlah lagu ini.

Sebuah kenyataan ST 12.

Wednesday, July 31, 2013

Gibran Said

Ada hal hal yang tidak ingin kita lepaskan, seseorang yang tidak ingin kita tinggalkan, tapi melepaskan bukan akhir dari dunia, melainakan satu awal kehidupan baru, kebahagian ada untuk mereka yang tersakiti, mer eka yang telah mencari dan mereka yang telah mencoba. karena  merekalah yang bisa menghargai betapa pentingnya orang yang telah menyentuh kehidupan mereka.

Monday, June 3, 2013

Dunia Ku

Aku hilang dalam kepekatan hening malam.

Aku terjerembab dan mungkin tak bisa berlari lagi.

di mana kah dunia ku?

aku bosan dengan mimpi ini.

terlalu menjemukan.

sangat melenakan.

ingin hilang di lubang.

namun muncul ke permukaan.

dan ku temukan ku terinjak, di ludahi dan di caci.

ingin sekali ku memberi arti.

namun lagi lagi hanya sepi yang bernyanyi.

Wednesday, May 15, 2013

Cinta Ini

Sayang

dulu aku mencintai dan ingin di cintai mu semata karena tuhan menganugrahi rasa ini.

Sayang

namun apa daya nafsu kadang selalu merong rong untuk di penuhi.

Sayang.

mari kita jaga hati ini.

Sayang.

mari kita sucikan cinta ini.

Sayang

maaf bila kadang kita mahsyuk terlena akan buaian NYA

Sayang.

kurasa kadang tak apa karena kita manusia, yang kadang lupa.

Friday, May 10, 2013

Tertahan, Lumpuh, Tak Tampak???

Sedikit Curhat.

ini yang gue rasakan 11 bulan ini bersama dia.

ada yang TERTAHAN.

yaa masing-masing dari potensi kita seakan tertahan dan tak bisa di tampakkan.

aku yang gemar menulis seakan mati arang saat sudah menjalani hubungan ini. pada awal awal kisah masih ada sedikit apresiasi namun semakin kesini semakin tidak ada dorongan untuk menulis, karena tak ada lagi yang memotivasi. dan karena itu hilang sudah inovasi ku.

sedangkan dia. yaa dia gemar sekali mengekspresikan diri dengan menggunakan bahasa asing, dan ternyata aku tak bisa menyeimbangkan itu. ia bisa dapatkan kenyamanan mengekspresikan itu ternyata dengan laki-laki lain bukan bersama ku.

Thursday, March 28, 2013

Aku Kembali

Aku kembali wahai penguasa langit.
dari lelapnya tidur yang menjemukan.

Aku kembali wahai penguasa hati.
dari hampanya hati yang kini hampir terisi.

Aku kembali wahai penjaga Subuh.
dan tak mau kalah dengan kokokkan Ayam.

Aku kembali wahai pemilik takdir
dan mencoba membuat ini menjadi terbaik.

Aku kembali wahai Pemilik keagungan.
titipkan lah setengah atom untuk bekal di dunia fana.

Aku kembali wahai pemilik kesempurnaan.

Saturday, February 23, 2013

Positif

"Kita adalah bentukan pikiran kita."

"Apa yang kita pikirkan itu yang akan kita dapatkan."

"tuhan bergantung pada prasangka Hamba nya".

" Sebenarnya selain kita punya dunia nyata, kita juga punya dunia pikiran dalam jiwa kita yang membentuk dunia nyata kita itu sendiri."


Imam Ghazali memberikan  bagaimana cara kita  bisa berpikir positif terhadap orang lain.

Semangat Lekang

Semangat

gak tau deh rasanya hopeless banget setahun terakhir belakangan ini. berasa ada separuh gelora yang hilang sama diri gue. pas semester 3 kemaren dah tuhh bener bener rapot terburuk bagi kehidupan akademis gue. walaupaun pada kenyataan nya di semester 3 ini lah gue dapet nilai IP tertinggi dari semester semester sebelum nya. namun apalah arti IP kalo ternyata yang gue dapet hanya hitam di atas putih tanpa ada yang memebekas di benak ini. agak malu sebenarnya. gue sering dateng telat. yaa sering tapi dosen terkesana cuek dan masa bodo. sebenarnya ini terjadi bukan sama gue aja namun sama beberapa temen temen gue juga. huuuuffftt.. ini apa sihh semacem membunuh gelora gue dengan cara yang melenakan bgt.

hilang semangat gue..

harus beli dimana coba tuh si semangat..

Saturday, January 12, 2013

Menerima

ternyata bersyukur itu sulit sodara sodara.
pantaslah tuhan menempatkan syukur distrata paling atas dari sebuah iman.
karna ternyata menerima kenyataan sendiri saja rasa nya sulit sekali.
mungkin ini karena gue terlalu melihat keatas.

"mereka bahagia gue juga harus bahagia dong"
itu pikiran gue.

walau sebenarnya arti bahagia dari itu sangat lah luas. dari sisi apa gue melihat orang itu bahagia.
karna mereka senada, mereka lekat atau  mereka hanya nampak bahagia.

yaa nampak bahagia. hanya nampak bahagia saja. dan gue juga menginginkan hal itu. padahal belom tentu juga mereka seperti kelihatan nya.